RANGKUMAN MATERI LKTD 6
KELOMPOK 2
Anasiha Putri Sakina (1402025012)
Citra Permatasari (1402025023)
Detiri (1402025027)
Nuur Firda Sari (1402025182)
Putri Rahmaningrum (1402025187)
Rahmi Juliani Andika (1402025107)
Shabrina Saufani Isfa (1402025017)
Tomi Apriyanto (1302025174)
Yogi Restu Apriyadi (1402025166)
Yuni Dwi Lestari (1402025169)
JURUSAN
AKUTANSI
FAKULTAS
EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS
MUHAMMADIYAH PROF. Dr. HAMKA
JAKARTA
2015
Jalan
Raya Bogor km 23, No.99, Flyover Pasar Rebo, Jakarta Timur, 13750
Puji
syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan Rahmat, Inayah,
Taufik dan Hinayahnya sehingga kami dapat menyelesaikan penyusunan karya ilmiah
ini dalam bentuk maupun isinya yang sangat sederhana. Semoga karya ilmiah ini
dapat di pergunakan sebagai salah satu acuan, petunjuk maupun pedoman bagi
pembaca dalam memahami mengenai manajemen organisasi.
Harapan
kami semoga karya ilmiah ini membantu menambah pengetahuan dan pengalaman bagi
para pembaca, sehingga kami dapat memperbaiki bentuk maupun isi karya ilmiah
ini sehingga kedepannya dapat lebih baik.
Karya
tulis ini kami akui masih banyak kekurangan karena pengalaman yang kami miliki
sangat kurang. Oleh karena itu, kami harapkan kepada para pembaca untuk
memberikan masukan-masukan yang bersifat membangun untuk kesempurnaan karya
ilmiah ini.
Jakarta,
Februari 2015
Penyusun,
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR
........................................................................................................i
DAFTAR ISI.......................................................................................................................ii
BAB I
PENDAHULUAN
I.I.
Latar Belakang Masalah....................................................................................1
I.II.
Rumusan Masalah ...........................................................................................1
I.III.
Tujuan Peneliti................................................................................................1
I.IV.
Manfaat Penelitian..........................................................................................2
BAB II
PEMBAHASAN
II.I. Pengertian Manajemen, Organisasi dan
Manajemen Organisasi ................................................................................3
II.II. Fungsi-fungsi Manajemen Organisasi
............................................................4
II.III. Model Manajemen Organisasi di
Universitas Muhammadiyah Prof. Dr.
Hamka...........................................................................................................5
BAB III PENUTUP
III.I.
Kesimpulan .....................................................................................................6
III.II.
Saran .............................................................................................................6
BAB I
PENDAHULUAN
I.I.
Latar Belakang Masalah
Organisasi
yang baik dapat terwujud apabila komponen-komponen di dalamnya berfungsi secara
maksimal. Suatu organisasi yang baik terdapat fungsi-fungsi manajerial yaitu : planning, organizing, actuatting, dan controlling. Masing-masing fungsi saling
berkaitan dan merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan. Suatu organisasi
akan mencapai tujuan dengan baik apabila mampu merencanakan program-program secara
matang dengan memperhitungkan masa yang akan datang dan melaksanakan rencana
yang telah dibuat. Perencanaan dalam suatu organisasi merupakan proses dasar
dalam manajemen untuk merumusakn tujuan dan cara mencapainya, sehingga
perencanaan memegang peranan yang lebih besar dibanding fungsi manajemen
lainnya. Semakin besar bentuk organisasi menuntut kemampuan manajemen yang
lebih baik, terutama kemampuan teknis, karena semua pekerjaan dalam organisasi
tidak dapat dilakukan sendiri.
Setiap
organisasai memerlukan pengelolaan yang baik dan benar, sehingga pengelolaan
dan manajemen organisasi layak untuk dipelajari. Beberapa manfaat mempelajari
dan memperluas pengetahuan tentang teori, konsep, proses, teknik, dan mekanisme
manajemen yaitu dapat mengembangkan keterampilan dan menerapkan konsep
manajemen pada situasi tertentu, membantu meningkatkan kesejahteran hidup serta
menghapus keterbelakangan manajerial. Manajemen yang baik dibutuhkan untuk
semua tipe kegiatan dalam organisasi, baik organisasi besar maupun kecil. Suatu
organisasi yang telah menerapkan manajemenyang sehat dan baik dapat menjadi
salah satu contoh atau model pengelolaan.
I.II.
Rumusan Masalah
Berdasakan
latar belakang masalah yang telah dikemukakan di atas, masalah penelitian ini
dapat dirumuskan :
1. Apa itu manajemen, organisasi, dan
manajemen organisasi ?
2. Apa saja fungsi-fungsi manajemen
organisasi ?
3. Bagaimanakah model manajemen organisasi
yang diterapkan di Universitas Muhammadiyah Prof. Dr Hamka ?
I.III.
Tujuan Penelitian
Tujuan
penelitian karya ilmiah ini adalah untuk mendeskripsikan manajemen organisasi.
I.IV.
Manfaat Penelitian
Hasil
dari karya ilmiah ini diharapkan dapat menambah ilmu atau pengetahuan pembaca
mengenai manajemen organisasi.
BAB II
PEMBAHASAN
II.I.
Pengertian Manajemen, Organisasi, dan Manajemen Organisasi.
A. Pengertian Manajemen
Manajemen
adalahseni menyelesaikan pekerjaan melalui orang lain. Definisi Mary Parker
Follet ini berarti bahwa seorang manajemen bertugas mengatur dan mengarahkan
orang lain untuk mencapai tujuan organisasi.
Ricky
W. Griffin mendefinisikan manajemen sebagai sebuah proses perencanaan,
pengorganisasian, pengkoordinasian, dan pengontrolan sumber daya untuk mencapai
sasaran secara efektis dan efisien. Efektif bearti bahwa tujuan dapat dicapai
sesuai dengan perencanaan, sementara efisien berarti bahwa tugas yang ada
dilaksanakan secara benar, terorganisasi, dan sesuai dengan jadwal.
B. Pengertin Organisasi
Organisasi
dapat diartikan sebagai kumpulan beberapa orang yang berkerja bersama-sama
untuk mencapai tujuan tertentu. Organiasi dalam bentuk apapun akan selalu
ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.
Organisasi
merupakan unsur yang dibutuhkan dalam kehiduoan bermasyarakat dengan beberapa
alasan, seperti orfanisasi digunaka untuk sendapatkan sesuatu yang tidak
mungkin dapat kita lakukan sendiri, dengan berkerjasama individu-individu dapat
menyelesaikan tugas-tugas yang apabila dikerjakan sendiri tidak akan tercapai,
organisasi dapat menyediakan pengetahuan yang berkesinambuangan serta dapat
menjadai sumber karier yang penting.
Selayaknya
sebuah oganisasi seharusnya menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi anggota
organisasi maupun masyarakat sehingga organisasi mampu mepertahankan
kelangsungan hidup mereka. Secara umum organisasi dibedakan atas dua bentuk,
pertama organisasi dengan orientasi laba seperti perusahaan yang menyediakan produk barang atau jasa
(baik perusahaan besar maupun kecil) kemudian organisasi nirlaba atau yang
tidak berorientasi laba seperti yayasan, musium, ruamh sakit milik pemerintah,
sekolah, perkumpulan sosial dan lain-lain.
C. Pengertian Manajemen Organisasi
Merupakan
ilmu yang sangat luas (diantaranya meliputi cara menjalankan organisasi,
membangun sebuah tim, menetapkan anggaran belanja organisasi, merencanakan
program kerja, problem solving, effektive
planning, productive meeting, teknik kepanitiaan dll).
II.II.
Fungsi-fungsi Manajemen Organisasi
Dalam
manajemen organisasi terdapat 4 fungsi utama, yaitu
1. Fungsi Perencanaan (planning)
Proses yang menyangkut
upaya yang dilakukan untuk mengatisipasi kecendrungan di masa yang akan datang
dan penetuan strategi dantaktik yang tepat utuk mewujudkan target dan tujuan
organisasi.
Kegiatan dalam fungsi
perencanaan :
a. Menetapkan tujuan dan target organisasi
b. Merumuskan startegi untuk mencapai
utjuan dan target organisasi tersebut
c. Menetukan sumber-sumber daya yang
diperlukan
d. Menetapkan standar/indikator
keberhasilan dalam pencapaian tujuan dan target organisasi.
2. Fungsi Pengorganisasian(organizing)
Proses yang menyangkut
bagaimana strategi dan taktik yang telah dirumuskan dalam sebuah perencanaan
didesain dalam sebuah struktur organisasi yang tepat dan tangguh, sistem dan
lingkungan organisasi yang kondusif, dan dapat memastikan bahwa semua pihak dalam
organisasi dapat berkerja secara efektif dan efisien guna pencapaian tujuan
organisasi.
Kegiatan dalam fungsi
pengorganisasian :
a. Mengalokasikan sumber daya, merumuskan
dan menetapkan tugas, dan menentukan prosedur yang diperlukan
b. Menetapkan struktur organisasi yang
menunjukan adanya garis kewenangan dan tanggungjawab
c. Kegiatan perekrutan, penyeleksian,
pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia/ anggota organisasi
d. Kegiatan penempatan sumber daya manusia
pada posisi yang paling tepat
3. Fungsi Pengarahan (actuatting)
Proses implementasi
program agar dapat dijalankan oleh seluruh pihak agar dapat dijalankan oleh
seluruh pihak dlam organisasi serta proses memotivasi agar semua pihak tersebut
dapat menjalankan tanggung jawabnya dengan penuh kesadaran dan produktifitas
yang tinggi.
Kegiatan dalam fungsi
pengarahan :
a. Mengimplementasikan proses kepemimpinan,
pembimbing, dan pemberian motivasi kepada anggota orgaisasi agar dapat berkerja
secara efektif dan efisien dalam pencapaian tujuan organisasi
b. Memberikan tugas dan penjelasan rutin mengenai
pekerjaan
c. Menjelaskan kebijakan yang ditetapkan
4. Fungsi Pengawasan (controlling)
Proses yang dilakukan
untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan yang telah direncanakan,
diorganisasikan dan diimplementasikan dapat berjalan sesuai target yang
diharapkan sekalipun berbagai perubahan yang terjadi dalam lingkungan
organisasi yang dihadapi.
Kegiatan dalam fungsi
pengawasan :
a. Mengevaluasi keberhasilan dalam
pencapaian tujuan dan target organisasi sesuai dengan indikator yang telah
ditetapkan
b. Mengambil langkah klarifikasi dan
koreksi atas penyimpangan yang mungkin ditemukan
c. Melakukan berbagai alternatif solusi
atas berbagai masalah yang terkait dengan pencapaian tujuan dan target
organisasi
II.III.
Model Manajemen Organisasi di Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
Di
dalam Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka terdapat KM (Keluarga Mahasiswa)
yang memiliki model manaejemen organisasi sebagai berikut :
BAB III
PENUTUP
III.I.
Kesimpulan
Manajemen
organisasi adalah seni atau ilmu yang mengatur pengorganisasian, perencanaan,
pengkoordinasian secara efektif dan juga efisien dalam rangka mencapai tujuan
organisasi/ tujuan bersama.
Dalam
manajemen organisasi terdapat 4 fungsi utama, yaitu
1. Fungsi Perencanaan (planning)
2. Fungsi Pengorganisasian (organizing)
3. Fungsi Pengarahan (actuatting)
4. Fungsi Pengawasan (controlling)
III.II.
Saran
Penulis
menyarankan kepada pembaca agar dalam rangka mencapai tujuan organisasi,
fungsi-fungsi dalam manajemen organisasi harus dilakukan secara bertahap dan
dilakukan secara efektif dan efisien.
Serta mengaplikasikannya langsung dikehidupan sehari-hari.
sukses sacipoi
BalasHapus